*Dalam Gelaran Seleksi Tilawatil Qur’an Dan Hadits (STQH) Ke XXVIII Tingkat Provinsi,Para Tamu Undangan Kecewa* -->

Iklan Semua Halaman

*Dalam Gelaran Seleksi Tilawatil Qur’an Dan Hadits (STQH) Ke XXVIII Tingkat Provinsi,Para Tamu Undangan Kecewa*

Kabar Investigasi
Kamis, 24 April 2025


PALI - Kamis, 24/Apr/2025. Secara seremoni, pembukaan STQH berjalan lancar. Gubernur didampingi Bupati Asgianto, ST dan Wakil Bupati Iwan Tuaji, SH, serta jajaran Forkopimda, tampak khidmat membuka acara. Namun, di balik kemegahan panggung pelayanan dasar justru diabaikan. 


Dalam Gelaran Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) XXVIII tingkat Provinsi Sumatera Selatan resmi dibuka oleh Gubernur H. Herman Deru di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) pada Selasa (22/4/2025). 


Tapi sangat di sayangkan dalam pembuatan STQH tingkat Provinsi banyak tamu undangan, yang duduk di tribun tanpa disediakan air minum dan snack. Padahal, acara berlangsung berjam-jam juga tamu undangan tidak bisa menonton di acara pembukaan di karnakan terhalang dengan tenda di depan tribun tempat para tamu undangan duduk Seorang undangan yang enggan disebut namanya yang berasal dari Desa Tempirai mengeluh, "Ini acara provinsi, tapi pelayanan seperti acara RT. 


Panitia tidak siap."Acara yang seharusnya menjadi momentum kebanggaan daerah ini justru menyisakan banyak tanda tanya besar di mana komitmen keseriusan panitia dan pemerintah setempat dalam menyambut tamu undangan dan peserta?


STQH adalah ajang religius, tetapi ketidak profesionalan panitia dan pemerintah daerah justru mengotori nilai ibadah di dalamnya. Jika untuk hal sederhana saja gagal, bagaimana dengan program acara besar yang lebih kompleks?  


STQH seharusnya menjadi momentum memajukan PALI, bukan justru memperlihatkan ketidak siapan dan ketidak seriusan pemerintah dalam mengelola event strategis. Jangan sampai tahun depan, PALI hanya diingat sebagai tuan rumah yang mengecewakan.


Rep : Novriadi